Rabu, 24 April 2013

SAMSUNG GALAXY NOTES 8.0


Inilah besutan terbaru dari Samsung yang ceritanya ingin menyaingi Apple iPad Mini dan Google Nexus 7, yaitu Samsung Galaxy Notes 8.0.

 Dengan bodi plastik berwarna cream white, Note 8.0 memiliki dimensi 210.8 x 135.9 x 7.95 mm dan berat 340-345 gr. Monitor sebesar 8 inchinya berdimensi 1280 x 800 dan resolusinya 189ppi. Untuk otaknya, digunakan CPU 1.6 GHz quad-core dengan RAM 2 GB dan OS Android Jelly Bean 4.1.2 yang memungkinkannya melakukan multi-tasking dan multi-window, disertai memori internal 16 atau 32 GB dan slot microSD untuk menyelipkan kartu memori tambahan. Sementara untuk foto-foto, dibenamkan kamera 5 MP di belakang dan 1.3 MP di depan.

Tablet teranyar ini dilengkapi dengan senjata andalan Seri Note, yaitu S Pen. Dan salah satu fitur paling menarik dengan menggunakan stylus itu adalah Air View, di mana sebuah menu dapat diakses tanpa ujung S Pen menyentuh layar.

'Mainan' baru dalam gadget ini adalah fitur Reading Mode yang akan otomatis mengatur setting layar agar lebih optimal dan nyaman di mata saat dipakai untuk membaca menggunakan aplikasi eReader.

Note 8.0 membawa tagline "It Moves You." Ukurannya yang mirip agenda standar memang membuat smartphone yang diciptakan menarget para pemikir, pemimpi, dan penggerak ini mudah untuk dibawa ke mana-mana. Mencatat ide, mencoret konsep, mengorganisir ide, dan mengekspresikan kreatifitas di mana saja inspirasi datang. Atau membaca di mobil, memberi presentasi, bahkan nonton film di tempat tidur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More